Cara Mematikan Timer AC Gree Mudah Dan Cepat 2023

Diposting pada

Elektronikindo.comCara Mematikan Timer AC Gree Mudah Dan Cepat 2023. Penggunaan AC saat ini sudah menjadi kebutuhan penting bagi sebagian orang. Dengan adanya AC, udara di dalam ruangan dapat terasa sejuk meskipun cuaca di luar sedang panas.

Berbagai merek dan tipe AC sudah tersedia dengan mudah dan banyak di pasaran. Harga dari setiap merek tersebut tentu berbeda-beda, tergantung fitur dan spesifikasinya.

Sebagian besar AC yang dijual di pasaran Indonesia sudah dilengkapi dengan fitur timer, termasuk AC merek Gree. Fitur ini memungkinkan AC untuk menyala dan mati secara otomatis sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

Baiklah, dalam pembahasan ini Elektronikindo.com akan menjelaskan tentang cara mematikan timer AC Gree. Hal ini penting diketahui oleh para pengguna AC Gree baru yang mungkin belum tahu caranya.

Cara Mematikan Timer AC Gree Mudah Dan Cepat

Untuk lebih jelasnya mengenai cara mematikan timer AC Gree, berikut ini akan dijelaskan. Anda dapat melakukannya dengan dua cara, yakni menggunakan remote AC atau mematikan secara manual dengan mencabut jack power AC yang tersambung di stop kontak.

1. Matikan Timer AC Gree dengan Remote

Untuk cara mematikan timer AC pertama pada AC Gree, cukup mudah dilakukan. Pengguna hanya perlu menekan tombol-tombol yang ada pada remote AC.

Cara ini sebenarnya tidak jauh berbeda dengan cara mematikan timer pada AC merek lain seperti Panasonic, Sharp, Daikin, dan sebagainya. Cukup dengan menekan tombol saja, berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Pertama, tekan tombol TIMER OFF.
  • Kemudian, pada layar remote akan muncul tulisan OFF yang berkedip-kedip.
  • Selanjutnya, tekan tombol SET/CANCEL.
  • Tulisan OFF yang muncul pada layar remote akan hilang.
  • Yang menandakan bahwa timer AC Gree sudah dimatikan.

Langkah-langkah ini sama dengan cara mematikan timer AC merek lainnya seperti Panasonic, Sharp, Daikin, dan sebagainya.

2. Matikan Timer AC Gree dengan Cabut Jack di Stop Kontak

Cara kedua untuk mematikan timer AC Gree adalah dengan mencabut jack power AC yang tertancap di stop kontak. Meskipun terbilang kasar, namun banyak pengguna AC yang berhasil mematikan timer dengan cara ini.

  • Cabut stop kontak AC Gree yang masih tertancap pada stop kontak.
  • Biarkan AC Gree tidak terhubung dengan listrik selama 2-5 menit.
  • Pasang kembali kabel jack power ke stop kontak.
  • Lepaskan baterai remote AC Gree dan pasang kembali.
  • Hidupkan AC Gree kembali dan pastikan timer sudah dimatikan.

Penutup

Demikianlah informasi mengenai cara mematikan timer AC Gree yang dapat kami sampaikan. Dengan mengetahui cara yang tepat, pengguna AC Gree dapat dengan mudah dan cepat mematikan timer pada AC mereka.

Namun perlu diingat, jika pengguna merasa kesulitan atau tidak yakin dalam melakukannya, sebaiknya minta bantuan dari ahli AC untuk menghindari kerusakan pada AC Gree Anda. Terima kasih telah membaca artikel ini, semoga bermanfaat!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *